Sabtu, 04 Desember 2010

"jika aku pergi ke pulau tidung bersama isnuansa, aku akan..."

aku akan menghabiskan banyak waktu dengan mba isnuansa.
aku akan menyusuri pulau tidung sampai ke ujung.dan meninggalkan jejak ku disana.berlari di atas hamparan pasir putih.air laut biru yang mampu menyejukan hati. tak akan aku lewatkan untuk mengenal lebih jauh lagi tentang pulau tidung.


tempat yang rencananya akan aku kunjungi untuk berlibur nanti.
tapi sepertinya aku tak sabar untuk menanti libur panjang. wah.. semakin tak sabar.

saat malam tiba, bulan purnama menerangi pulau tidung. bintangpun ikut menghiasi langit.angin sepoi - sepoi berhembus. membisikan sebuah kata rindu ke dalam sukmaku. sesekali ku dapati suara gemuruh ombak yang mampu menggetarkan hati. aku dan dia begitu tenang melewatkan malam bersama bulan dan bintang.

malam semakin larut,menuju rumah tempat tinggal kami. tak sabar menanti hari esok, ku hempaskan tubuhku dan mulai ku pejamkan mataku.

seakan tak ingin melewatkan waktu dimana aku dapat melihat senyum sang surya menyapa pagi yang cerah. aku segera bangun dari tidurku. aku akan mengajaknya melihat senyum sang surya. begitu indah sampai kami tersipu malu.

sang surya semakin tinggi, aku dan dia berada di tepi pantai dan mulai sedikit melakukan pemanasan. hoop.. jingkrak sana.. jingkrak sini.. hal ini bermanfaat sebelum aku dan dia melakukan penyelaman.

karna sedang berada di pantai, enggak asik kalau engga berjemur. aku mengajaknya berjemur, menikmati betapa hangatnya sinar sang surya. meskipun mampu menghitamkan kulit, tapi siapa takut..

setelah selesai, aku dan dia segera bersiap untuk berselam - selam ria. pelampung yang membuat tubuh kami melayang di tengah birunya laut. kacamata berukuran jumbo, yang menutupi wajah kami, terutama wajah mungil ku. kaki katak berselaput. semua sudah siap !!!

tak perlu ragu dan berpikir panjang untuk melakukan hal ini. tidak ada halangan untuk menikmati lukisan tuhan yang elok nan rupawan. ikan berwarna - warni. terumbu karang yang bergoyang. subhanallah.. sungguh indah..


jembatan yang membawa kita seolah - olah sedang berjalan di atas air, menambah pesona kecantikan dari pulau tidung.
aku akan berjalan sambil bernyanyi. dan aku akan melompat, bak peloncat indah yang profesional.(mungkin mba isnuansa nanti yang akan mengajarkan ku lompat indah)

dan waktu luang ku, akan aku gunakan untuk bersepeda santai. 
tempat itu memang asing, tapi betapa leganya hati ketika sampai di tempat itu.dan rasanya aku tak ingin pulang.






7 komentar:

  1. selamat berlibur bersama isnuansa

    BalasHapus
  2. Selamat berlibur, eh saya juga Insya Allah ikutan loh.
    Ditunggu postingan barunya yah.
    Salam.. .

    BalasHapus
  3. Akhirnya mendapatkan kesempatan jalan-jalannya itu juga. Kenapa sy telat mengetahuinya. Huk huk.

    BalasHapus
  4. baru liat BB (botol blog) haha

    @adabisnis : ayo.. ikutan.. biar makin rame..

    @julicavero: trimakasi :)
    semoga weekend anda menyenangkan


    @mood : ia mas.. salam kenal juga..

    @febri: alhamdulillah.. sebenrnya uda ada rencana untuk kesana..
    ternyata allah mempermudah jalan saya :)

    BalasHapus
  5. @debhoy : trimakasi :)
    selamat berakhir pekan :)

    BalasHapus